ANALISIS KINERJA KEUANGAN DINAS PERTANIAN, PERIKANAN DAN KEHUTANAN KOTA SOLOK

Authors

  • Lara Monika
  • Andre Bustari

Keywords:

Performance, Budget, Income, Expenditure, Funding

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai kinerja keuangan Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Kota Solok Tahun Anggaran 2009-2015. Kinerja merupakan gambaran mengenai tingkat pencapaian pelaksanaan suatu kegiatan atau program atau kebijaksanaan dalam mewujudkan sasaran, tujuan, misi dan visi organisasi yang tertuang dalam proses perumusan strategis suatu organisasi. Dan Penilaian kinerja merupakan proses mencatat dan mengukur pencapaian pelaksanaan kegiatan dalam arah pencapaian misi melalui hasil-hasil yang ditampilkan berupa produk,  jasa atau proses. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis varians, analisis pertumbuhan dan analisis rasio keuangan.

Hasil analisis menunjukkan bahwa; Kinerja keuangan yang diwakili oleh Analisis Varians untuk Pendapatan dan Belanja menunjukan hasil bahwa kinerja pendapatan belum baik sedangkan untuk kinerja belanja cukup baik. Kemudian Kinerja keuangan yang dilihat dari analisis pertumbuhan Aset, Ekuitas,  dan Pendapatan, masing-masing akun mengalami peningkatan yang cukup baik diiringi dengan realisasi belanja yang juga meningkat dengan pertumbuhan kewajiban/hutang 0 (nol) %. Dan Kinerja keuangan yang dilihat dari analisis rasio keuangan menunjukan hasil bahwa derajat desentralisasi pada SKPD ini perlu perhatian khusus, karena angka derajat desentralisasi yang sangat rendah sehingga kemampuan daerah terhadap penyelenggaraan daerah otonom yang sangat bergantung kepada dana atau transfer pusat, otomatis rasio kemandirian daerahnya juga rendah dengan rasio ketergantuang daerah yang tinggi. Selain itu dalam hal efektifitas dan efisiensi pendapatannya menunjukan kurang efektif dan tidak efisien.

References

Adhiantoko, Hony. 2013.”Analisis Kinerja Keuangan Pemerintah Kabupaten Blora (Studi Kasus pada Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Blora Tahun 2007-2011)”. Skripsi. Fakultas Ekonomi: Universitas Negeri Yogyakarta
Agussalim, Manguluang. 2010. Metodologi Penelitian. Padang: Ekasakti Press
Bastian, Indra. 2014. Sistem Pengendalian Manajemen Sektor Publik. Jakarta: Salemba Empat
Daling, Marcelino. 2013. Analisis Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara. Jurnal EMBA. 11(1), 82-89
Fahmi, Irham. 2013. Analisis Laporan Keuangan. Bandung: Alfabeta.
Halim, Abdul & M. Syam kusufi. 2011. Akuntansi Sektor Publik Edisi 4. Jakarta: Salemba Empat.
Hanafi, Imam Mugroho dan Tri Laksono. 2009. Desentralisasi Fiskal: Kebijakan Perimbangan Keuangan Pemerintah Pusat dan Daerah di Indonesia. UB Press.
Kaya, Mastika. 2014. “Analisis Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontolo”. Skripsi. Fakultas Ekonomi: Universitas Negeri Gorontalo.
Lisanti, Dewi. 2014. “Analisa Kinerja Keuangan Rumah Sakit Umum Daerah Lubuk Basung Kabupaten Agam Tahun Anggaran 2012-2013”. Skripsi. Fakultas Ekonomi: Universitas Ekasakti Padang.
Mahmudi. 2011. Akuntansi Sektor Publik. Yogyakarta: UII Press.
Nugroho, Arif Akram. 2012. “Analisis Kinerja Keuangan Pemerintah Kabupaten Boyolali Tahun Anggaran 2008-2010”. Skripsi. Fakultas Ekonomi: Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2010. Tentang Standar Akuntansi Pemerintahan.
Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2006. Tentang Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah
Promono, Joko. 2014. Analisis Rasio Keuangan untuk Menilai Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah (Studi Kasus Pemerintah Kota Surakarta. Jurnal. 11(1),93-94
Saputra, Aidil. 2015. “Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan bank Syariah Menggunakan Pendekatan Laba Rugi dan Nilai Tambah”. Skripsi. Fakultas Ekonomi: Universitas Ekasakti Padang.
Setiawan, E. 2015. Kamus Besar bahasa Indonesia. Jakarta: Salemba Empat.
Sitiana, Mega. 2014. Derajat Desentralisasi Fiskal Daerah Kabupaten/Kota. Jurnal. 12(4), 277-286.

Downloads

Published

2020-07-10