PENGARUH PERTUMBUHAN LABA, LEVERAGE DAN PROFITABILITAS TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK

Pada Perusahaan Jasa Sub Sektor Kontruksi Dan Bangunan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2018

Authors

  • Lilis Mulyani
  • Delvianti Universitas Ekasakti
  • Dica Lady Silvera

Keywords:

Pertumbuhan Laba, Leverage, Profitabilitas, Penghindaran Pajak

Abstract

Pajak merupakan kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan sebagai wajib pajak dengan tidak mendapatkan timbal balik secara langsung, bersifat memaksa, dan pemungutannya dilakukan berdasakan undang-undang. Rumusan masalah dalam penelitian adalah apakah Pertumbuhan Laba (PRL), Leverage (L), Profitabilitas (Prof) berpengaruh Terhadap Penghindaran Pajak (Y). Tujuan penelitian ini Pengaruh Pertumbuhan Laba (PRL), Leverage (L), Profitabilitas (Prof) Terhadap Penghindaran Pajak (Y). Tax avoidance adalah upaya penghindaran pajak dengan memenuhi ketentuan perpajakan dan menggunakan strategi di bidang perpajakan yang digunakan. Populasi penelitian ini adalah di perusahaan jasa sub sektor  konstruksi dan bangunan  yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Pada Periode 2014-2018. Teknik pemilihan sampel dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Metode analisis data menggunakan Statistik Deskriptif dan Uji Asumsi Klasik yaitu uji Uji Normalitas, Uji multikolinieritas, Uji heterokedastisitas, Uji autokorelasi. Metode Analisis Data menggunakan Analisis Linear Berganda dan Uji Koefisien Determinasi (R2). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: Pertumbuhan Laba tidak berpengaruh terhadap Penghindaran Pajak, Leverage berpengaruh terhadap Penghindaran Pajak, Profitabilitas tidak berpengaruh terhadap Penghindaran Pajak.

References

Agussalim, Manguluang. 2016. Statistika Lanjutan. Padang : Ekasakti Press.
Herry. 2017. Kajian Riset Akuntansi. Jakarta: PT Grasindo
Imam, Ghozali. 2016. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS19. Semarang : Penerbit Universitas Diponegoro.
Kasmir. 2016. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta : Rajagrafindo Persada
Kasmir. 2017. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta : Rajagrafindo Persada
Noor, Juliansyah. Metodologi Penelitian: Skripsi, Tesis, Disertasi & Karya Ilmiah. Jakarta : Prenada Media Group
Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung : Penerbit CV. Alfabeta.
Artikel dari Internet
https://www.idx.co.id/
www.ojk.co.id

Downloads

Published

2023-09-14

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >> 

Similar Articles

1 2 3 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.