PENGARUH SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN, HUMAN CAPITAL DAN KETIDAKPASTIAN LINGKUNGAN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA PT. KUNANGO JANTAN DI KOTA PADANG

Authors

  • Hazelina
  • Agussalim M
  • Yuli Ardiany

Keywords:

Sistem Akuntansi Manajemen, Human Capital, Ketidakpastian Lingkungan, dan Kinerja Manajerial

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh sistem akuntansi manajemen human capital dan ketidakpastian lingkungan terhadap kinerja manajer pada PT. Kunango Jantan Padang. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui kuesioner atau angket. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Sistem akuntansi manajemen berpengaruh signifikan terhadap kinerja manajer pada PT. Kunango Jantan Padang. Dapat dilihat  dari hasil pengujian hipotesis uji t diperoleh t hitung sebesar 4,491 yang lebih besar dari t tabel sebesar 1,974 dan nilai signifikan sebesar 0,000 <0,05. 2) Human Capital berpengaruh terhadap Kinerja Manajerial di PT. Kunango Jantan Kota Padang. Dapat dilihat hasil pengujian hipotesis uji t yaitu t hitung 2,051 melebihi t tabel 1,974 serta nilai signifikansinya yaitu bernilai 0,042 < 0,05. 3) Ketidakpastian Lingkungan tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Manajerial pada PT. Kunango Jantan Kota Padang. Dapat dilihat dari hasil pengujian hipotesis uji t yaitu t hitung 0,024 yang lebih kecil dari t tabel 2,009 dengan angka signifikansinya 0,981 > 0,05. 4) Sistem Akuntansi Manajemen, Human Capital dan Ketidakpastian Lingkungan bersama-sama berpengaruh terhadap Kinerja Manajerial Pada PT. Kunango Jantan Kota Padang. Hasil ini terlihat pada nilai F hitung 6,982 yang lebih besar dari nilai F tabel sebesar 2,66 dengan hasil nilai uji F adalah 0,000 yang mana lebih kecil dari nilai signifikan 0,05.

References

Agussalim M. 2016. Statistik Lanjutan, Padang: Ekasakti Press.
Arikunto, S. 2015. Prosedur Penelitian (Suatu Pendekatan Praktek). Jakarta: Rineka Cipta.
Bashirudin, A. 2015. Pengaruh sistem informasi akuntansi manajemen, human capital dan ketidakpastian lingkungan terhadap kinerja manajerial pada Baitul Maal Wat Tamwil di Wilayah DKI Jakarta.
Duncan, Tom. 2014. Principles of Advertising and IMC. 2nd edition. McGraw, Hill.
Ghazali, Imam. 2018. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM. SPSS 25. Semarang: Universitas Diponegoro.
Handoko. T. Hani. 2016. Manajemen. Edisi 2. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta
Hansen, Don R & Mowen, Maryanne M. 2015. Akuntansi Manajerial. Jakarta: Salemba Empat.
Henry Simamora. 2014. Pengantar Akuntansi II. Jakarta: Salemba Empat.
Ikatan Akuntan Indonesia, 2018. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) No. 45 Pelaporan Keuangan Entitas Nirlaba.
Luthans, Fred. 2015. Organizational Behavior : An Evidence-Based Approach. New York: McGraw-Hill.
Moh. Nazir. 2016, “Metode Penelitian”. Bogor: Ghalia Indonesia.
Mulyadi, 2014. Sistem Perencanaan & Pengendalian Manajemen. Jakarta: Salemba Empat.
Rudianto. 2015. Akuntansi Manajemen. Jakarta: Erlangga
Sabarudin Muslim, dkk. 2016. Akuntansi Biaya. Jakarta: Salemba Empat
Saydam, Gouzali, 2016. Manajemen Sumber Daya Manusia (Human Resource) Suatu Pendekatan Mikro. Djanbatan, Jakarta.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta.
Totanan, 2014. Peranan Intellectual Capital dalam Penciptaan Nilai untuk Keunggulan Bersaing. Jakarta: Usahawan.
Uma Sekaran, 2017. Metode Penelitian Untuk Bisnis, Edisi Keenam. Salemba Empat, Jakarta.
Wibowo, 2014. Manajemen Kinerja. Edisi Keempat. Jakarta: Rajawali Pers.

Downloads

Published

2023-07-18

How to Cite

Hazelina, M, A. ., & Yuli Ardiany. (2023). PENGARUH SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN, HUMAN CAPITAL DAN KETIDAKPASTIAN LINGKUNGAN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA PT. KUNANGO JANTAN DI KOTA PADANG. Pareso Jurnal, 5(2), 107–124. Retrieved from https://ejurnal-unespadang.ac.id/index.php/PJ/article/view/929

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >> 

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.